Oleh : Lajianto


Islam adalah agama paripurna yang dihadirkan oleh Allah SWT. Untuk mengatur sistem dan tata kehidupan umat manusia. Hal ini dapat terlihat bagaimana Rasulullah Muhammad SAW. Yang menjadi penutup para nabi dan rasul telah memberikan teladan yang kamil dan nyata dalam mempraktikan cara berislam yang benar. Sehingga diharapkan seluruh umat islam dapat meneladaninya. 

Contoh kecil yang diatur oleh Islam adalah terkait dengan kedisiplinan, kerapian, serta keteraturan, hal ini terlihat dalam waktu pelaksanaan sholat berjamaah, imam akan selalu mengingatkan makmum untuk meluruskan dan merapatkan shof sesuai dengan sabda Rasulullah                        عَنْ أَنَسِ بْنِ مَالِكٍ قَالَ قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ سَوُّوا صُفُوفَكُمْ فَإِنَّ تَسْوِيَةَ الصُّفُوفِ مِنْ تَمَامِ الصَّلَاةِ

“Dari Anas bin Malik, dia berkata, “Rasûlullâh Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, ‘Luruskan shaf-shaf  kamu, sesungguhnya kelurusan shaf itu termasuk kesempurnaan shalat” [HR. Muslim, no. 433; Ibnu Mâjah, no. 993 Dishahihkan oleh al-Albâni]

Banyak cara untuk mendidik karakter disiplin pada anak – anak terutama saat usia sekolah. Seperti yang dilakukan oleh siswa – siswi SD Integral Hidayatullah Tuban, sesuai agenda sukses 5 program Pandu Hidayatullah, pekan ini adalah jadwal untuk Tarbiyah Jasadiyah, yaitu anak – anak akan mempraktikkan gerakan dasar baris berbaris seperti yang dicontohkan oleh komandan pandu. Kemudian anak – anak wajib mempraktikkan dan mengirimkan videonya ke komandan yang nantinya akan dipilih video terbaik untuk dikirim ke Sakoda Pandu Hidayatullah Jawa Timur.

“Melalui latihan baris – berbaris ini mari kita wujudkan kejayaan islam, dengan diawali disiplin tinggi dan kerja keras pantang mengenal lelah, ingat masa depan ada di tangan kita, Allahu Akbar” ucap komandan Fendi dalam sambutanya yang berapi – api.